Membantu pelanggan dalam memahami sebuah jasa merupakan upaya positif untuk mewujudkan proses penyampaian dan pengkonsumsian jasa secara efektif dan efisien. Pelanggan yang lebih 'terdidik' akan dapa mengambil keputusan pembelian secara lebih baik. Oleh karenanya, kepuasan mereka dapat teripta lebih tinggi. Upaya mendidik konsumen bisa dilakukan dalam wujud :
- Penyediaan jasa mendidik pelanggannya agar melakukan sendiri jasa / layanan tertentu, misalnya mengisi blanko/formulir pendaftaran, mengangkut barang belanjaan sendiri, memanfaatkan fasilitas teknologi (seperti ATM, phone banking, internet banking, dan sejenisnya) dan lain-lain.
- Penyedia jasa membantu pelanggan mengetahui kapan menggunakan suatu jasa. yaitu sebisa mungkin menghindari periode puncak/sibuk dan memanfaatkan periode biasa (bukan puncak)
- Penyedia jasa mendidik pelanggannya mengenai prosedur atau cara menggunaka jasa
- Penyedia jasa dapat pula meningkakan persepsi terhadap kualitas jasanya dengan cara menjelaskan kepada pelanggan alasan-alasan yang mendasari suatu kebijakan yang kemungkinan bisa mengecewakan mereka, misalnya kenaikan harga.
No comments:
Post a Comment